KUPANG, HN – Universitas Persatuan Guru (UPG) 1945 Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) terus melakukan pembenahan dan pengembangan. Salah satunya dengan cara menghadirkan enam buah program sudi baru.
Universitas yang berlokasi di Kelurahan Kayu Putih, Kecamatan Oebobo, Kota Kupang ini akan membuka lima program studi untuk S1, dan satu program studi manajemen untuk magister atau S2.
Wakil Rektor (Warek) I UPG 45 Kupang, Uly J. Riwu Kaho, SP, M.Si, mengatakan, saat ini UPG dalam proses pengajuan legal standing untuk lima prodi baru S1 dan satu program magister manajemen.
“Pengurusan legalnya sedang berjalan. Dan tadi kami baru mendapat informasi bahwa pengurusan legalnya sudah diterima, dengan beberapa catatan untuk diperbaiki,” ujar Uly Riwu Kaho kepada wartawan, Senin 1 Agustus 2022.
“Semoga dalam waktu dekat ijin operasionalnya sudah keluar dan diharapkan program studi itu dapat dicatatkan pada pangkalan data, sehingga kegiatan operasioal program manajemen ini sudah bisa berjalan,” tambahnya.
Menurutnya, pihaknya membuka magister manajemen di UPG 45 karena memang memiliki lulusan atau alumni pada program studi manajemen tingkat sarjana yang cukup banyak, dan tersebar di NTT.
“Sehingga merka dorong kami untuk membuka program studi magister manajemen. Jadi pada dasarnya itu permintaan dari para alumni yang saat ini tersebar di berbagai macam dunia kerja,” jelasnya.
Berdasarkan studi kelayakan yang dilakukan sejak tahun 2015 silam, menunjukan bahwa tenaga pengajar untuk magister manajemen sudah mencukupi. Karena beberapa doktor produk asli UPG 45 sudah kembali dan siap untuk mengabdi.
“Sehingga kita usulkan menjadi sebuah program studi yang mandiri dalam melaksanakan program studi magister manajemen di UPG 45,” terangnya.
“Dari hasil kajian itu, kami ajukan permohonan rekomendasi, bahwa kami sudah layak untuk membuka satu program studi S2 dan lima program studi untuk S1,” jelasnya menambahkan.
Dia menjelaskan, lima program studi yang akan dihadirkan UPG 45 Kupang adalah IPA terpadu, IPS terpadu, Sosiologi, PGSD dan PAUD.
Sementara untuk program studi magister manajemen yang sudah dirancang oleh para dosen, akan berkonsentrasi pada empat bidang. Diantaranya manajemen keuangan, SDM, pemasaran, dan pariwisata.
“Jadi semua itu kita dapat masukan dari berbagai stake holder, para guru dan pengelolah dinas di tingkat kabupaten maupun kota se NTT,” ungkapnya.
UPG 45 mengusung misi sebagai organisasi yang ingin menghadirkan dan menggerakan semua masyarakat NTT untuk bisa menjangkau dan menikmati pendidikan hingga perguruan tinggi.
“Karena kita tahu kempuan ekonomi kita yang masih dibawa dari daerah lain. Sehingga kita ingin tawarkan sebuah jasa pendidikan tinggi yang murah, tetapi bukan murahan,” ungkapnya.
Ia menambahkan, UPG 45 hadir sebagai sebuah institusi yang memiliki kualifikasi yang setara dengan perguruan tinggi lain. Sehingga, bagi masyarakat, jangan ragu untuk daftar dan mengenyam pendidikan di UPG 45 Kupang.
“Apalagi mereka yang terindikasi sebagai warga yang kurang mampu. Karena kami memiliki satu program kebijakan yang sangat pro terhadap masyarakat,” tandasnya.***