Presiden Jokowi Sebut Korpri Sebagai “Garda” Penentu Kemajuan Bangsa

JAKARTA, HN – Presiden Joko Widodo (Jokowi) membuka Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) 2023, Selasa 3 Oktober 2023 pagi.

Acara yang berlangsung di kawasan Ancol, Jakarta Utara ini, Presiden Joko Widodo hadir mengenakan seragam khas Korpri berwarna biru.

Dalam sambutannya, Presiden Jokowi menyoroti pentingnya peran Korpri yang terdiri dari 4,4 juta anggota sebagai kekuatan atau “garda” penentu kemajuan bangsa.

Ia juga menekankan bahwa Korpri memiliki peran besar dalam meningkatkan ekosistem kerja Aparatur Sipil Negara atau ASN.

“Ekosistem itu harus memacu para ASN untuk berprestasi dan berinovasi, sesuai dengan visi Presiden untuk meningkatkan produktivitas dan kreativitas di lingkungan kerja ASN,” jelasnya.

BACA JUGA:  Prof. Zudan: KORPRI Memiliki Kegiatan yang Bisa Menaungi Tiga Level Peradaban Birokrasi

Rakernas Korpri 2023 diharapkan dapat menghasilkan langkah-langkah strategis guna meningkatkan kualitas pelayanan publik.

Presiden Jokowi menegaskan bahwa Korpri bukan hanya sebagai organisasi pegawai biasa, melainkan juga sebagai garda terdepan dalam mewujudkan pelayanan publik yang berkualitas.

“Ini adalah tugas bersama, dan kita berharap Korpri bisa menjadi pionir dalam mewujudkan perubahan positif tersebut,” katanya.

Presiden Jokowi juga menekankan pentingnya inovasi di lingkungan kerja ASN sebagai kunci keberhasilan. ASN harus mampu beradaptasi dan memimpin perubahan di era perubahan yang begitu cepat.

BACA JUGA:  Presiden Jokowi  Diagendakan Kunker ke NTT Dalam Waktu Dekat

“Rakernas diharapkan dapat menghasilkan langkah-langkah strategis untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik,” terangnya.

Presiden Jokowi mengajak masyarakat untuk terus mengikuti perkembangan terkini terkait Rakernas Korpri 2023 dan mendukung langkah-langkah yang diambil untuk kemajuan bangsa ini.

Rapat Kerja Nasional Korpri 2023 diharapkan menjadi tonggak sejarah dalam pengembangan kualitas pelayanan publik di Indonesia, dengan peran besar Korpri sebagai kekuatan penentu kemajuan bangsa yang ditegaskan oleh Presiden Jokowi.***

error: Content is protected !!