Gerindra Tegak Lurus Amankan Perintah Prabowo Menangkan Melki-Johni di Pilgub NTT

Fernando Jose Lemos Osorio Soares (Foto: Ist)

KUPANG, HN – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra NTT tegak lurus mengamankan perintah presiden terpilih Prabowo Subianto untuk memenangkan pasangan calon (Paslon) Melki-Johni di Pilgub NTT.

Sekretaris DPD Gerindra NTT, Fernando Osorio Soares mengatakan, Prabowo Subianto sudah menyatakan bahwa Partai Gerindra mendukung Paket Melki-Johni di Pilgub NTT.

BACA JUGA:  Rusak Baliho Caleg PKN, Kasat Pol PP Kota Kupang Minta Maaf

“Sehingga seluruh kekuatan Partai Gerindra di daerah akan bekerja keras untuk mengamankan apa yang sudah ditetapkan oleh ketua umum,” ujar Fernando Soares, Senin 7 Oktober 2024.

Menurut dia, ketika keputusan itu dikeluarkan DPP Gerindra, maka 9 anggota DPRD NTT dan 72 anggota DPRD Kabupaten/Kota siap bekerja memenangkan Melki-Johni.

BACA JUGA:  DPD PAN Flores Timur Buka Pendaftaran Balon Kepala Daerah

“Kita sudah konsolidasi pemenangan untuk internal Partai Gerindra di seluruh kabupaten. Ada juga simpul Gerindra, relawan dan sayap partai. Semua itu kita sudah lakukan,” jelasnya.

Sedangkan konsolidasi eksternal juga sudah dilakukan bersama parpol koalisi lain, dimana kekuatan dari 11 parpol pengusung sudah terbentuk di semua Kabupaten/Kota di NTT.

BACA JUGA:  Baliho Ganjar dan Jokowi Dicopot Warga, Ini Respon PDIP NTT

“Jadi Partai Gerindra akan bersama 11 parpol pengusung bekerja keras dan membawa visi misi pak Melki dan pak Johni sampai ke tengah masyarakat,” tandasnya.***

error: Content is protected !!