Chelsea Datangkan Aubameyang, Anotny Merapat ke Manchester United

Aubameyang (kiri) dan Antony (kanan) (Foto: Ist)

KUPANG, HN – Chelsea bergerak cepat di bursa transfer mendatangkan pemain anyar, untuk menambah kedalaman skuad, dalam mengarungi musim 2022/2023.

Posisi lini serang menjadi sektor utama, setelah tim besutan Thomas Tuchel itu kesulitan mencetak gol ke gawang lawan.

Tuchel mendatangkan pemain yang memang sudah pernah bekerja sama, ketika ia menukangi Borussia Dortmund kala itu di Jerman.

Berdasarkan pernyataan resmi klub, Chelsea mendatangkan Pierre-Emerick Aubameyang dari FC Barcelona.

Pemain berposisi sebagai penyerang ini mendapat kontrak berdurasi dua tahun di Chelsea.

BACA JUGA:  Wagub Nae Soi Minta Pemprov Jabar Dukukung NTT Jadi Tuan Rumah PON XXII

Kontrak Aubameyang dapat diperpanjang untuk satu tahun berikutnya apabila kesepakatan yang diliputkan tercapai.

Aubameyang meninggalkan Barca setelah membela klub tersebut selama enam bulan.

Selama periode itu, pemain asal Gabon tersebut tampil dalam 24 pertandingan di seluruh kompetisi dan mencetak 13 gol.

Chelsea dan Barcelona juga menyepakati kepindahan Marcos Alonso dalam bentuk pertukaran.

Alonso meninggalkan The Blues dan bergabung dengan Barca untuk menambah opsi bagi Xavi dalam posisi bek kiri.

BACA JUGA:  Bunda Julie Resmi Jadi Waketum Bidang Media dan Humas KONI NTT

Manchester Unitetd Datangkan Antony dari Ajax

Selain Chelsea, Manchester United juga resmi mengumumkan kedatangan Antony dari Ajax.

Pemain yang berposisi sebagai penyerang sayap itu menjadi salah satu sosok yang diincar pihak klub sepanjang bursa transfer.

Antony telah menyelesaikan proses tes medis dan kesepakatan kontrak, serta mendapatkan izin kerja yang diperlukan.

Berdasarkan pernyataan resmi klub, Antony bergabung setelah menyepakati kontrak di MU hingga 2027.

Klub yang bermarkas di Old Trafford itu memiliki opsi untuk memperpanjang kontrak Antony untuk satu tahun berikutnya.

BACA JUGA:  Sambut HUT NTT Ke-63, Dispora Gelar Turnamen Kejuaraan Tinju Antar Sasana

Untied disebut mengeluarkan biaya 95 juta Euro dengan potensi tambahan 5 juta Euro untuk membeli Antony dari Ajax.

Kedatangan Antony sudah dibicarakan sejak awal bursa transfer. Antony diharapkan dapat memperkuat sisi sayap Man United dalam jangka panjang.

Kepindahannya mencapai titik penting setelah menyatakan keinginannya untuk hengkang secara publik, faktor yang mendorong Ajax untuk menerima tawaran dari Manchester United jelang akhir bursa transfer musim panas 2022 ini.***

error: Content is protected !!